Berapa Jarak Teraman antara Kita dan Supernova?

Sebuah supernova adalah ledakan bintang - destruktif pada skala hampir di luar imajinasi manusia. Jika matahari kita meledak sebagai supernova, gelombang kejut yang dihasilkannya mungkin tidak akan menghancurkan seluruh bumi, tapi sisi Bumi yang menghadap matahari akan mendidih. Para ilmuwan memperkirakan bahwa suhu planet Bumi secara keseluruhan akan meningkat kira-kira 15 kali lebih panas dari permukaan normal matahari kita. Terlebih lagi, bumi tidak akan tetap di dalam orbit. Penurunan massa matahari yang tiba-tiba mungkin membebaskan bumi untuk berkeliaran ke luar angkasa. Jelas, jarak matahari yang - 8 menit cahaya - jauhnya dari Bumi, sangatlah tidak aman. Untungnya, matahari kita bukanlah jenis bintang yang ditakdirkan untuk meledak sebagai supernova. Tapi bintang lainnya, di luar tata surya kita, akan. Berapakah jarak aman terdekat?



Apa yang akan terjadi jika supernova meledak di dekat Bumi?
Mari kita pertimbangkan ledakan bintang selain matahari kita, tapi masih pada jarak yang tidak aman. Katakanlah, supernova yang berjarak 30 tahun cahaya. Dr Mark Reid, seorang astronom senior di Harvard-Smithsonian Center for Astrophysics, mengatakan:

... supernova yang terjadi dalam jarak sekitar 30 tahun cahaya dari kita, yang akan mengakibatkan efek besar pada Bumi, mungkin kepunahan massal. Sinar-X dan sinar yang lebih energitik, sinar gamma, dari supernova bisa merusak lapisan ozon yang melindungi kita dari sinar ultraviolet matahari. Sinar-sinar ini juga bisa mengionisasi nitrogen dan oksigen di atmosfer, yang menyebabkan pembentukan sejumlah besar kabut asap nitrous oxide di atmosfer.

Terlebih lagi, jika supernova meledak dalam jarak 30 tahun cahaya, fitoplankton dan terumbu karang akan sangat terpengaruh. Peristiwa seperti itu akan sangat menguras dasar rantai makanan laut.

Jika ledakan sedikit lebih jauh, sebuah ledakan dari bintang terdekat mungkin akan membiarkan Bumi dan permukaannya serta kehidupan lautnya relatif utuh. Tetapi setiap ledakan yang relatif dekat masih akan membuat kita mandi sinar gamma dan radiasi energi tinggi lainnya. Radiasi ini dapat menyebabkan mutasi pada kehidupan duniawi. Juga, radiasi dari supernova terdekat bisa mengubah iklim kita.

Tidak ada supernova telah dikenal meletus pada jarak sedekat ini dalam sejarah yang dikenal manusia. Supernova terbaru yang terlihat mata adalah Supernova 1987A, pada tahun 1987. Ini adalah supernova yang berjarak sekitar 168.000 tahun cahaya.

Gambar dari sisa-sisa Supernova 1987A seperti yang terlihat pada panjang gelombang optik oleh teleskop luar angkasa Hubble pada tahun 2011. supernova ini adalah yang paling dekat dalm beberapa abad terakhir dan terlihat oleh mata (saat itu). Terletak di pinggiran Tarantula Nebula di Large Magellanic Cloud, sebuah galaksi satelit dari Bima Sakti kita, sekitar 168.000 tahun cahaya dari Bumi

Sebelum itu, juga ada supernova yang terlihat mata yang  didokumentasikan oleh Johannes Kepler di tahun 1604. Supernova tersebut berjarak sekitar 20.000 tahun cahaya, bersinar lebih terang daripada bintang di langit malam, bahkan terlihat di siang hari! Tapi itu tidak menyebabkan efek signifikan pada Bumi, sejauh yang kita tahu.

Berapa banyak supernova potensial yang terletak dekat dengan kita dari 50 sampai 100 tahun cahaya? Jawabannya tergantung pada jenis supernova.

Supernova tipe II adalah bintang besar tua yang runtuh. Tidak ada bintang yang cukup besar untuk melakukan ini terletak dalam jarak 50 tahun cahaya dari Bumi.

Tapi ada juga Supernova tipe I - yang disebabkan oleh runtuhnya sebuah bintang katai putih. Bintang-bintang ini redup dan sulit untuk ditemukan, jadi kita tidak bisa memastikan berapa banyak katai putih yang ada di sekitar kita. Mungkin ada beberapa ratus dari bintang-bintang ini dalam jarak 50 tahun cahaya dari kita.

Bintang IK Pegasi B adalah kandidat terdekat progenitor supernova yang dikenal. Bintang ini bagian dari sistem bintang biner, yang terletak sekitar 150 tahun cahaya dari matahari dan tata surya kita.

Perbandingan ukuran IK Pegasi A (kiri), IK Pegasi B (tengah bawah) dan matahari (kanan). Bintang terkecil di sini adalah kandidat supernova progenitor terdekat, 150 tahun cahaya.

Bintang utama dalam sistem tersebut - IK Pegasi A - adalah bintang biasa dalam deret utama bintang (main sequence star), seperti matahari kita. Potensi Tipe I supernova adalah dari bintang lain - IK Pegasi B - katai putih yang padat dan massif. Ketika bintang A mulai mengembang menjadi raksasa merah, maka ia diperkirakan akan tumbuh ke radius di mana katai putih dapat memangsa, atau mengambil, material dari amplop gas bintang A. Ketika bintang B menjadi sangat massif, maka ia akan runtuh, dalam proses meledak sebagai supernova.

Bagaimana dengan Betelgeuse?
Bintang lain yang sering disebutkan dalam cerita supernova adalah Betelgeuse, salah satu bintang paling terang di langit kita, bagian dari konstelasi Orion yang terkenal. Betelgeuse adalah bintang supergiant. Bintang ini secara intrinsik sangat cemerlang.

Betelgeuse dicitrakan dalam cahaya ultraviolet oleh Teleskop luar angkasa Hubble dan kemudian ditingkatkan oleh NASA. Titik putih terang kemungkinan salah satu kutub bintang ini.

Betelgeuse adalah salah satu bintang yang paling terkenal di langit karena akan segera meledak suatu hari nanti. Energi Betelgeuse yang sangat besar membuktikan bahwa bintang ini membakar 'bahan bakarnya' dengan relatif cepat, dan pada kenyataannya Betelgeuse sudah dekat dengan habisnya bahan bakarnya. Segera suatu hari nanti (dalam skala waktu astronomis), bintang ini akan kehabisan bahan bakar, runtuh dan kemudian rebound dalam ledakan supernova Tipe II yang spektakuler. Ketika ini terjadi, Betelgeuse akan terlihat sangat cemerlang selama beberapa minggu atau bulan, mungkin akan seterang bulan purnama dan terlihat di siang hari bolong.

Kapan itu akan terjadi? Mungkin tidak dalam kehidupan kita, tapi tidak ada yang benar-benar tahu. Bisa jadi esok atau satu juta tahun lagi. Ketika itu tidak terjadi, setiap makhluk di Bumi akan menyaksikan peristiwa spektakuler di langit malam, tetapi kehidupan duniawi tidak akan dirugikan. Itu karena Betelgeuse berjarak 430 tahun cahaya dari kita.

Seberapa sering supernova meledak dekat dengan Bumi kita? 
Tidak ada yang tahu. Para ilmuwan telah berspekulasi bahwa radiasi energi tinggi dari supernova telah menyebabkan mutasi pada spesies duniawi, bahkan mungkin manusia.

Salah satu perkiraan menunjukkan mungkin ada satu peristiwa supernova berbahaya di dekat Bumi setiap 15 juta tahun. Lainnya mengatakan bahwa rata-rata, ledakan supernova terjadi dalam 10 parsecs (33 tahun cahaya) dari Bumi setiap 240 juta tahun. Kita benar-benar tidak tahu. Tapi Anda bisa membandingkan angka-angka tersebut dengan berapa lama manusia diperkirakan telah ada di planet ini - dan tentu dengan empat setengah miliar tahun usia bumi itu sendiri.

Dan, jika Anda melakukan itu, Anda akan melihat bahwa supernova dekat bumi hampir pasti pernah terjadi - tapi mungkin tidak dalam waktu dimana manusia ada di bumi.

Intinya: literatur ilmiah mengutip 50 sampai 100 tahun cahaya sebagai jarak aman terdekat antara Bumi dan supernova.


Baca Juga:







Source: earthsky.org

0 Response to "Berapa Jarak Teraman antara Kita dan Supernova?"

Posting Komentar