11 Alasan Manfaat Ikan Sarden Bagi Kesehatan - Sarden merupakan jenis ikan yang paling umum dikonsumsi kalangan masyarakat, Ikan ini berminyak berukuran relatif kecil. Istilah sarden diambil dari nama pulau di Mediterania, yaitu pulau Sardinia di mana ikan sarden pernah terdapat dalam jumlah besar.
FAO dan WHO menetapkan 21 spesies ikan yang dapat disebut sarden untuk memudahkan inspeksi dan karantina produk sarden, terutama sarden yang dikalengkan.
Manfaat Ikan Sarden |
Kandungan Nutrisi Dalam Ikan Sarden
Dalam sebuah penelitian di dalam ikan sarden kaya akan vitamin dan mineral. Satu sajian ikan sarden sudah dapat memenuhi 13 % kebutuhan vitamin B, 25 persen niasin, dan 150% kebutuhan vitamin B12. Sarden juga kaya akan mineral fosfor, kalsium, natrium, besi, dan selenium karena sarden dapat dimakan sampai ke tulangnya.
Ikan sarden merupakan salah satu sumber alami asam lemak omega-3 yang manfaatnya sangat berguna bagi kesehatan. Sarden juga termasuk sumber vitamin D, kalsium, dan protein. Ikan sarden tidak berada dalam tingkatan trofik rantai makanan yang tinggi sehingga rendah kontaminan dibandingkan ikan lainnya seperti ikan tuna.
Ikan sarden merupakan salah satu sumber alami asam lemak omega-3 yang manfaatnya sangat berguna bagi kesehatan. Sarden juga termasuk sumber vitamin D, kalsium, dan protein. Ikan sarden tidak berada dalam tingkatan trofik rantai makanan yang tinggi sehingga rendah kontaminan dibandingkan ikan lainnya seperti ikan tuna.
Kaya Akan Mineral
Di dalam ikan sarden terdapat mineral seperti zat besi, kalsium, fosfor dan juga potasium. Kandungan mineral tersebut sangat bermanfaat bagi kesehatan kita. Vitamin D dalam ikan sarden dapat mempertahankan kesehatan tulang kita.
Membuat Jantung Sehat
Selain vitamin D, masih banyak kandungan vitamin lainya salahsatunya vitamin B12. Bermanfaat untuk menyehatkan kardiovaskular, sehingga juga membantu menjaga kesehatan jantung serta mencegah pembekuan darah. Asam lemak omega 3 dalam sarden juga baik untuk jantung Anda.
Cegah kanker usus besar
Mengkonsumsi ikan sarden juga dapat mencegah terjadinya kangker usus besar karena di dalam ikan sarden terdapat kandungan vitamin D dan kalsium yang tinggi.
Kandungan Protein tinggi
Ikan sarden termasuk salah satu ikan laut yang memiliki kandungan protein yang tinggi sehingga sangat baik untuk membantu pertumbuhan anak.
Sehatkan Untuk Otak
Kandungan asam lemak omega 3 membantu menjaga kesehatan otak dan juga dapat meningkatkan kecerdasan otak, serta membantu menjaga kesehatan mata.
Membantu Memperkuat Tulang
Kandungan kalsium yang tinggi dalam ikan sarden membantu menjaga kesehatan tulang anda dan mempu mencegah terjadinya penyakit osteoporosis yang di sebabkan tulang kropos. kalsium ikan sarden juga dapat membantu mencegah terjadinya penyakit tersebut.
Meningkatkan Sistem Imun atau Kekebalan Tubuh
Ahli gizi mengatakan bahwa kandungan minyak ikan sarden menjaga sistem imun dan juga merupakan zat yang dapat membantu menjaga sel-sel yang menambah sistem kekebalan tubuh kita.
Menjadikan Kulit Lebih Sehat
Kandungan lemak dalam ikan sarden mempunyai peran penting menjaga kesehatan kulit termasuk mencegah terjadinya peradangan kulit sehingga kulit akan terjaga dan selalu terasa lembut.
Mengurangi Resistensi insulin
Resistensi insulin dapat dikurangi dengan mengkonsumsi ikan sarden,Protein yang ditemukan dalam ikan sarden telah terbukti efektif dalam mengurangi resistensi insulin. Hal ini untuk mencegah terjadinya penyakit diabetes.
Mengandung Zat Antioksidan
Kandungan Selenium pada Ikan Sardin berguna dalam menangkal radikal bebas dan melindungi
organ dari kerusakan.
Membangun Otot
Kandungan protein yang ada pada Sarden yang terdiri dari asam amino yang penting dari kehidupan. Protein yang kita makan dipecah menjadi asam amino yang digunakan oleh tubuh untuk membangun otot.
0 Response to "11 Alasan Manfaat Ikan Sarden Bagi Kesehatan"
Posting Komentar